Batu Biduri Bulan


Batu Biduri Bulan

Batu Biduri Bulan (moonstones) merupakan salah satu jenis batu mulia yang memiliki ciri khas motif yang terlihat mirip dengan batu akik putih susu.

Namun yang membuat jenis batu biduri bulan menjadi berbeda dengan jenis batu akik yang lain yaitu batu biduri bulan memiliki kemampuan untuk mengeluarkan bias cahaya yang terpancar dari dalam batu yang berwarna putih agak biru seperti halnya sinar cahaya dari bulan sehingga batu biduri bulan memiliki kesan batu yang sejuk, misterius dan bernuansa mistis.

Batu biduri bulan termasuk ke dalam jenis batu mulia sedang (half edelsteen) yang memiliki skala kekerasan mohs batu mulia sebesar 6-6,5 skala mohs.

Batu biduri bulan memiliki struktur kimia yang terdiri dari potassium alumunium silicate dengan rumus kimia (Na, K) AlSi 3 O 8.

Batu biduri bulan kebanyakan berasal dari India dan dari Srilanka (ceylon) dengan berbagai ukuran, jenis dan kualitas yang berbeda.

batu biduri bulan

batu biduri bulan

 

Sejarah Batu Biduri Bulan

Sejak ribuan tahun yang lalu batu biduri bulan dianggap sebagai jenis batu akik yang penuh nuansa mistis, menyimpan aura dan diyakini bisa memberikan pengaruh magis pada pemakainya meskipun pada abad ke 21 ini jenis batu ini lebih disukai karena keunikan dan keindahan bentuk seni batunya.

Di India batu moonstone dianggap masyarakat setempat sebagai batu yang melambangkan kebijaksanaan dan batu yang suci atau keramat.

Pada zaman Eropa dan India kuno jenis batu biduri bulan biasanya digunakan sebagai hadiah pernikahan raja atau bangsawan pada jaman itu.

Meskipun batu ini sering di identikkan dengan batu bagi kaum wanita tapi juga memiliki manfaat untuk membuka dan menyeimbangkan emosional bagi kaum pria sehingga batu ini cocok bagi siapapun baik pria maupun wanita

Batu biduri bulan terlihat sangat indah dan mempesona dengan bias cahaya yang berkilau yang berwarna biru agak pucat dengan background semi transparan.

Bahkan pada era kaisar Romawi batu biduri bulan sudah dikenal memiliki aura mistis dan telah digunakan sebagai perhiasan oleh masyarakat pada jaman tersebut sejak 2000 tahun yang lalu.

Para pengamat seni memberikan penilaian bahwa batu biduri bulan memiliki keindahan yang pas jika digunakan sebagai perhiasan untuk kaum wanita dan jenis batu biduri bulan sudah terkenal sebagai salah satu jenis perhiasan populer pada periode Art Nouveau  di abad ke 19 dimana jenis batu biduri bulan terlihat sering menghiasai karya seni pada era tersebut.

Di masa itu orang-orang Eropa meyakini bahwa batu biduri bulan adalah batu kedamaian dalam cinta yang juga bisa mengatasi insomnia atau gangguan tidur.

Bukan hanya itu karena batu biduri bulan juga dikenal sebagai batu mimpi karena orang-orang di jaman tersebut meyakini bahwa hanya dengan mengenakan batu biduri bulan pada saat tidur maka dirinya akan segera merasakan mimpi mimpi yang indah.

 

Jenis Batu Biduri Bulan

Batu biduri bulan yang beredar di pasaran biasanya terdiri dari 3 jenis diantaranya :

  • Batu Biduri bulan polos

Tidak memiliki efek apapun dan ciri khas batu biduri bulan polos adalah warna putih yang bening seperti kaca serta terdapat warna air beras dengan warna yang lain seperti coklat, oranye dan abu-abu.

 

  • Batu Biduri Bulan Biru (blue flash moonstone)

Di dalam batu Biduri Bulan Biru (blue flash moonstone) terdapat efek sinar biru yang sangat indah jika dilihat yang dikenal dengan istilah bluesheen atau blue feldspar.

batu biduri bulan biru

batu biduri bulan biru

 

  • Batu Biduri Bulan Cat’s Eye

Batu Biduri Bulan Cat’s Eye memiliki efek berupa sinar putih yang terlihat seperti garis lurus dengan bentuk mata kucing dimana jenis batu ini biasanya disukai oleh pria pengusaha ataupun kaum santri.

Batu Biduri Bulan Cat's Eye

Batu Biduri Bulan Cat’s Eye

 

  • Batu Biduri Bulan Star Moonstone

Masih ada jenis batu biduri bulan yang lain yaitu Batu Biduri Bulan Star Moonstone dimana jenis batu ini memiliki ciri kristal putih bening dan kurang memiliki keindahan seperti jenis batu biduri bulan yang lain.

Batu Biduri Bulan Star Moonstone

Batu Biduri Bulan Star Moonstone

 

Ciri Batu Biduri Bulan Asli

Untuk jenis batu biduri bulan biru “blue flash moonstone” memiliki ciri kristal yang bening mirip kaca, kalaupun kurang bening adalah karena serat kristal yang terlihat mirip es serta ada inklusi atau kotoran alami seperti noda atau rambut dan adanya cahaya warna biru yang bergerak mengikuti sumber cahaya.

Untuk jenis batu biduri bulan cat’s eye “cats eye moonstone” memiliki ciri kristal yang terlihat sangat bersih dan bening sehingga bebas dari kotoran, inklusi dan serat seperti rambut yang bisa dilihat dengan menggunakan kaca pembesar 10x (loop 10x) dan adanya cahaya putih lurus yang terlihat seperti mata kucing.

 

Cara Menentukan Kualitas Batu Biduri Bulan

Batu biduri bulan memiliki banyak jenis, ukuran dan kualitas dimana kualitas itu sendiri ditentukan oleh beberapa faktor.

Berikut ini adalah cara menentukan kualitas batu biduri bulan diantaranya :

  • kebersihan dan kebeningan

Bisa dilihat pada batu blue flash moonstone yang bening atau minimnya serat dan kotoran yang terlihat meskipun anda menggunakan loop 10x.

Tentunya hal ini akan menambah keindahan batu biduri bulan dengan adanya keindahan permainan efek blue sheennya dimana pergerakan dari sinar biru dalam batu biduri bulan akan terlihat terhambat jika menemui serat es.

 

  • Luster yang kuat dan rapih

Pada biduri bulan cat’s eye dan batu biduri bulan biru kualitasnya sangat ditentukan oleh Luster yang kuat dan terlihat rapi.

Luster blue flash yang lebih luas dan bebas halangan serat kristal pastinya akan menambah keindahan pada batu biduri bulan.

Sedangkan untuk luster mata kucing (chatoyant) juga dilihat dari kristal yang bening dan bersih serta ketajaman dan kerapihan garis sinar putih.

Dan yang tidak kalah penting adalah faktor dari kerapian dan ukuran batu biduri bulan juga bisa menentukan kualitas dari batu biduri bulan.

 

Manfaat Batu Biduri Bulan

Sejak dahulu kala batu biduri bulan sudah dikenal memiliki fungsi sebagai jimat atau batu keberuntungan meskipun batu ini juga cocok digunakan sebagai perhiasan.

Berikut ini adalah manfaat batu biduri bulan diantaranya :

  • Berfungsi sebagai pengasihan atau untuk memikat lawan jenis
  • Memunculkan rasa kasih sayang
  • Memberikan perlindungan pada bayi dan wanita
  • Meningkatkan daya ingat, daya berpikir, naluri dan intuisi
  • Mampu meningkatkan indra keenam yaitu bisa meramal masa depan
  • Mengalami kesuksesan dalam hubungan bisnis dan cinta
  • Sebagai pegangan keselamatan ketika melakukan perjalanan jauh
  • Mengatasi keluhan insomnia atau sulit tidur
  • Jika dikenakan pada saat tidur maka akan mengalami mimpi yang indah
  • Memberikan keseimbangan emosional
  • Meningkatkan rasa bahagia dalam hati
  • Memperbaiki hubungan yang kurang baik dalam percintaan
  • Mengatasi gangguan pencernaan, tubuh yang kurus atau tubuh yang gemuk
  • Meningkatkan aura ketampanan dan kecantikan
  • Dan masih banyak lagi manfaat yang lain

Jika dilihat melalui zodiak dan astrologi maka batu biduri bulan sangat cocok jika digunakan oleh seseorang yang kahir di bulan Juni atau memiliki zodiak Gemini.

 

Cara Merawat Batu Biduri Bulan

Berikut ini adalah cara merawat batu biduri bulan diantaranya :

  • Usahakan bahwa batu biduri bulan anda sudah diolah menjadi batu cincin
  • Bila batu biduri bulan anda masih belum terlihat bening maka anda bisa merendam batu biduri bulan anda dengan menggunakan air oksigen sampai batu tersebut terlihat bening
  • Langkah selanjutnya adalah mengkilapkan batu biduri bulan dengan menggunakan serbuk intan dan kertas
  • Anda bisa mengolesi batu biduri bulan anda dengan menggunakan baby oil untuk menjaga kilapnya
liontin batu biduri bulan

liontin batu biduri bulan

Semoga informasi batu biduri bulan yang disebutkan di atas bermanfaat untuk kita semua.

Jangan lupa untuk klik like dan bagikan artikel batu biduri bulan ini.

Terima kasih telah berkunjung ke situs Batu Mulia Surabaya 🙂